Obat Pusing Alami




Sakit kepala atau pusing disebabkan oleh berbagai macam faktor, mulai dari pusing yang ringan hingga migrain.

Terkadang memang sangat mengganggu, bagi orang yang tidak tahan sakit, biasanya langsung minum obat penghilang rasa sakit untuk meredakan sakit kepala. Tetapi jika sering mengalami pusing dan sering pula mengkonsumsi obat penghilang rasa sakit, tentunya  tidak baik bagi tubuh dan kesehatan.

Tanpa minum obat, sakit kepala atau pusing bisa diredakan dengan beberapa cara, yaitu:  

-   Minumlah Air Putih Yang Banyak 
    Sakit kepala atau pusing bisa disebabkan karena kurangnya cairan dalam tubuh kita. 
    Segera minum air putih yang banyak ketika mengalami sakit kepala atau pusing.

-   Pijat
    Memijat kepala secara perlahan bisa membantu mengurangi ketegangan otot kepala dan
    meningkatkan sirkulasi darah

-   Terapkan Pola Makan yang Sehat
    Biasakan untuk makan tepat waktu dengan makan makanan yang sehat untuk
    menunjang metabolisme tubuh.

-   Tidur Cukup
    Kurang tidur menyebabkan tubuh menjadi tidak fit dan gampang terserang penyakit,
    salah satunya sakit kepala. Tidurlah yang cukup untuk menghindarkan Anda dari sakit
    kepala.

-   Mandi Air Hangat
    Mandi air hangat membuat aliran darah menjadi lebih baik, sehingga sakit kepala pun
    akan hilang.

-   Hirup Udara Segar
    Menghirup udara segar bisa membantu mengurangi sakit kepala. Jika Anda sedang sakit
    kepala, sebaiknya istirahat sebentar dari rutinitas Anda, carilah udara segar di sekitar
    Anda sehingga sakit kepala bisa hilang.

Daripada terus-terusan mengkonsumsi obat, lebih baik coba cara alami di atas untuk meredakan sakit kepala.

Related Posts:

0 Response to "Obat Pusing Alami"